Taman Impian Jaya Ancol

0
1135

Siapa sih yang tidak tahu Taman Impian Jaya Ancol atau yang kerap disebut Ancol, sebuah tempat rekreasi besar dengan fasilitas lengkap dan variasi hiburan yang amat beragam, menarik, dan seru! Dibawahi manajemen PT. Taman Impian Jaya Ancol, taman rekreasi yang dibangun pada tahun 1966 dan diresmikan pada Juni 1967 ini sampai saat ini masih ramai dipadati pengunjung, bahkan bisa dibilang menjadi salah satu destinasi taman rekreasi yang wajib dikunjungi di Indonesia. Berlokasi di Jakrta bagian Utara, Taman Impian Jaya Ancol merupakan objek wisata yang menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia. Sajian hiburan yang disuguhkan secara keseluruhan tidak hanya bernilai senang-senang semata tetapi juga tetap ada unsur belajarnya, syarat akan seni dan budaya yang tentunya berkualitas. Taman Impian Jaya Ancol letaknya diantara Pelabuhan Tanjung Priok dan Pelabuhan Sunda Kelapa, duluanya kawasan ini adalah rawa dan semak belukar.

ancol-atlantis-water-adventures-101

Awalnya arena permainan hanya meliputi Gokart, sirkuit, rekreasi pantai, gelanggang renang, dan beberapa lainnya, namun seiring perkembangannya, kini Taman Impian Jaya Ancol punya banyak pilihan arena / objek wisata yang tentunya disesuaikan dengan selera dan minat masyarakat luas. Pihak manajemen membuat “Area Pariwisata Terintegrasi” diatas lahan seluas 552 Ha ini membuat tempat rekreasi ini di lokasi terbaik dengan lemudahan akses melalui jalan tol, jalur busway dan kereta api.

  • Pilihan tujuan objek wisata yang dapat anda kunjungi di arena Taman Impian Jaya Ancol antara lain :Pantai dan Taman

Pantai juga taman adalah wahana hiburanyang menawarkan suasana pantai yang santai serta rileks bagi semua kalangan. Pantai dan Taman ini terdiri dari Pantai Festival, Ria, Elok, Pantai Karnaval Ancol, dan Indah.

  • Gelanggang Samudra

Gelanggang Samudra Ancol adalah wahana ketiga yang dikembangkan di area Ancol, dengan konsep edutainment theme park, Samudra memiliki nuansa konservasi alam yang memberikan pengalaman kepada pengunjung untuk mengenal lebih dekat dan belajar menyayangi satwa air seperti anjing laut, lumba-lumba, paus putih, dan lain-lain. Tersedia juga sinema 4D yang menyuguhkan sajian film dengan teknologi 3D, film berdurasi 15 menit ini harus dinikmati menggunakan kacamata khusus, anda akan merasakan sensasi menonton seperti mengalami sendiri kejadian yang terpampang di layar.

  • Sea World

Sea World adalah underwater aquarium pertama dan satu-satunya di Indonesia, luasnya sekitar 2Ha.

sea-world-ancol

  • Dunia Fantasi

Atau yang lebih terkenal dengan nama Dufan, dibuka sejak 1986 merupakan arena rekreasi pertama yang dikembangkan oleh Ancol. Dufan adalah pusat hiburan outdoor terbesar di Indonesia yang akan memanjakan anda dengan wahana-wahana fantasi keliling dunia melalui wahana  permainan berteknologi tinggi, pacu adreanlin anda dengan mencoba berbagai wahana yang tersedia seperti halilintar, ontang-anting, kora-kora, dan banyak lagi yang lainnya.

  • Atlantis Water Adventure

Inilah theme park kedua yang dikembangkan oleh Ancol dan berdiri diatas lahan seluas 5 hektar. AWA merupakan hasil revitalisasi Taman Rekreasi Air Gelanggang Renang Ancol yang akan memberi pengunjung petualangan wisata air dengan 8 kolam utama, yaitu: Poseidon, Antila, Plaza Atlas, Aquarius, Octopus, Atlantean, dan Kiddy Pool.Padang Golf Ancol

  • Padang Golf bernuansa pantai di tengah-tengah kawasan wisata yang memiliki 18 hole dengan desain lapangan unik. Lokasinya strategis dan mudah dicapai dari seluruh penjuru Jakarta.
  • Marina

Dermaga kapal pesiar (speed boat dan yacht) bergaya kosmopolitan yang pertama dan terlengkap di Indonesia, dirancang untuk tempat berlabuh kapal pesiar berbagai ukuran. Marina juga berfungsi sebagai pusat olahraga laut, ski air, wind surfing, diving, sailing, serta pelabuhan kapal pesiar untuk menuju Kepulauan Seribu. Marina dilengkapi dengan fasilitias dermaga, marine band, pompa bensin, dermaga bongkar muat, agen perjalanan wisata dan olahraga bahari.

  • Kereta Gantung

Gondola (sky lift) merupakan kereta gantung yang menghubungkan tempat wisata satu dengan yang lainnya di kawasan Ancol yang terbentang sepanjang kurang lebih 2,4 km dari Pantai Festival hingga area parker AWA. Gondola Ancol memiliki 37 unit gondola dengan kapasitas enam orang per gondola dan tiga stasiun pemberhentian. Dengan ketinggian 21 meter di atas permukaan laut, perjalanan dengan Gondola memakan waktu 20 menit.

  • Pulau Bidadari

Sebuah pulau di Kepulauan Seribu yang dapat ditempuh dalam waktu 20 menit dari Marina. Pulau Bidadari memiliki fasilitas berupa 49 cottages yang terdiri dari 23 unit tipe deluxe, 20 unit tipe family, 3 unit tipe family suite, dan 3 unit tipe suite serta memiliki sarana olahraga, 2 aula serba guna, restoran, bar dan toko cinderamata. Sebuah atraksi unik, yakni wahana berenang bersama dengan lumba-lumba (swimming with the dolphin), bisa dinikmati di Pulau Bidadari.

  • Putri Duyung Cottages

Penginapan yang tersedia dan berlokasi di tepi pantai bergaya unik berbentuk cottages dengan 133 kamar serta memiliki berbagai fasilitas khusus seperti : ruang serba guna, ruang rapat dan lokasi pesta pantai. Putri Duyung juga menawarkan fasilitas olahraga, seperti kolam renang, tenis meja, sepeda, lapangan tenis, serta lapangan voli pantai. Arsitektur artistik Putri Duyung Ancol kental dengan perpaduan gaya posmo dan romantisme Indonesia Timur, ditata selaras dengan lingkungan pantai untuk menciptakan suasana yang berselera dan eksotik.

Selain itu ada pula Pasar Seni, kios-kios yang menjual souvenir / cinderamata, area wisata kuliner, bowling dan lain-lain. Untuk info tiket masuk anda bisa cek langsung ke http://www.ancol.com/daftarharga. (Arisca Meir/inloveindonesia.com) (Foto: baliwww.com; isthereapark.com; attegar.wordpress.com)

Tinggalkan Komentar