Tips Sederhana Untuk Merangsang Kecerdasan Si Kecil

0
134

Siapa yang tidak bangga saat melihat si kecil tumbuh sehat dan cerdas? Tentu saja berbagai cara akan dilakukan demi memiliki anak yang cerdas. Baik itu melakukan pelatihan sejak dini ataupun memberi asupan yang cukup bagi tumbuh kembangnya. Tentu saja kecerdasan anak yang satu dengan lainnya tidak bisa dibandingkan, karena mereka memiliki kecerdasannya masing-masing. Anda juga bisa melakukan beberapa cara untuk merangsang kecerdasan si buah hati secara langsung, tanpa dititipkan pada pelatihan. Nah tugas kita sebagai orang tua adalah menggali dan mengembangkan potensi mereka. Ada beberapa cara yang harus diperhatikan untuk para orang tua dan beberapa hal yang harus diperhatikan ketika menggali potensi dan tumbuh kembang mereka.

Berikut ini tips sederhana merangsang kecerdasan si kecil :

Melihat setiap anak memiliki bakat yang serta kecerdasan luar biasa tentunya sangat menyenangkan. Kecerdasan yang dimiliki tentunya tak terlepas dari peran orang tua mereka. Mulai dari dini hingga mereka beranjak. Penasaran tips apa yang bisa merangsang kecerdasan mereka? Lalu bagaimana cara melatih si buah hati? Simak ulasan berikut.

merangsang kecerdasan anak
Sumber : voios.ro

Berkomunikasi

Merangsang kecerdasan anak harus dilakukan dengan konsisten setiap hari, satu cara yang paling mudah adalah dengan berkomunikasi. Cobalah untuk mengajak mereka berbicara, cukup dengan topik-topik yang ringan saja, dengan begitu mereka terlatih untuk menyusun kalimat dan menambah kosa-kata.

Membaca, Bercerita, dan Bernyanyi

Pada masa pertumbuhan, rasa ketertarikan anak terhadap hal sekitar sangat tinggi. Anda sebagai orang tua bisa merangsang daya imajinasinya dengan membaca. Biasanya anak suka buku dengan full color dan bergambar. Sekarang ini sudah banyak buku-buku bacaan anak yang menarik anak, sehingga anak tidak akan bosan untuk membaca buku. Ajak pula anak anda untuk bercerita tentang kessehariann nya.

Penuhi Bakatnya

Saat ia tumbuh dan berkembang, ada usia tertentu dimana ia menunjukan minat pada suatu bidang. Usahakan untuk memfasilitasinya dan penuhi keinginannya. Contohnya saja dengan menyediakan alat-alat peraga, permainan, atau buku-buku yang berkaitan dengan kesukaannya.

Olahraga

Olaharaga dapat meningkatkan sirkulasi darah menuju otak, sehingga nutrisi yang dibutuhkan otak akan terpenuhi. Selain itu, anak yang beraktivitas cenderung memiliki IQ yang baik dibandingkan mereka yang pendiam atau pasif.

Penuhi Kebutuhan Gizinya

Salah satu faktor pendukung kecerdasan anak adalah nutrisi yang diasupnya. Pastikan kebutuhan nutrisi anak anda terpenuhi, dan pilihlah makanan-makanan yang mendukung perkembangan otak. Anda bisa memilih makanan yang mengnadung omega tinggi seperti telur dan ikan salmon.

Bermain

Luangkan waktu untuk mengajaknya bermain yang membuatnya aktif secara fisik dan pilih juga permainan yang mampu melatih kecerdasannya. Sekarang ini sudah banyak permainan edukatif yang bisa anda pilih seperti puzzle, balok-balik, lego, maupun permainan konstruksi.

Jangan Marah

Bukan berarti anda sama sekali tidak boleh memarahi si anak. Saat ia berbuat nakal atau salah, jika itu memang diperlukan, maka anda perlu memarahinya agar si anak mengetahui kesalahannya. Jangan memarahi disini maksudnya memarahinya dengan cara yang tidak baik seperti melontarkan kata-kata kesar, atau sampai memukulnya berlebihan. Jangan sampai anda memarahinya dengan kata-kata yang menganggapnya bodoh sehingga dapat menghancurkan rasa percaya dirinya. Marahi mereka dengan cara yang tepat dan kata-kata yang baik pula.

Tinggalkan Komentar